Rabu, 05 September 2018

Mendeteksi risiko penyakit berdasarkan golongan darah

Mendeteksi risiko penyakit berdasarkan golongan darah,- Golongan darah tidak hanya pelengkap di dokumen identitas diri. Namun tipe darah penting diketahui untuk mencegah risiko kesehatan pada kondisi tertentu. Salah satunya dalam keadaan darurat di mana seseorang membutuhkan transfusi darah.

Tetapi, ada yang lebih penting dari itu. Ternyata golongan darah berkaitan dengan risiko penyakit.

Anda yang bergolongan darah O, maka memiliki risiko lebih rendah terhadap penggumpalan darah. Orang dengan tipe darah A, B dan AB rentan terhadap gangguan perdarahan.

Golongan darah AB berpeluang terkena pembekuan darah . Orang yang punya golongan darah O positif maupun negatif, kecil kemungkinan mengalami masalah kesehatan. Golongan darah O kecil kemungkinan terkena kanker lambung.

Kelebihan tipe darah A atau AB adalah tidak mudah terkena tukak lambung. Orang dengan golongan darah O cenderung mengalami sakit mag.

Golongan darah O berisiko kecil terhadap penyakit jantung koroner. Menurut sebuah penelitian, risiko tertinggi adalah tipe AB dan B.

Orang dengan tipe darah O cenderung tidak mudah terkena kanker pankreas. Tipe A memiliki peluang 32 persen lebih besar untuk penyakit tersebut. Sedangkan tipe AB 51 persen. Dan tipe B memilik peluang 72 persen untuk kondisi ini.

Golongan darah AB lebih berisiko terhadap kardiovaskular dibanding tipe B. Sementara golongan darah A, B atau AB memiliki risiko lebih tinggi terkena kanker perut.

baca juga :


Senin, 30 Juli 2018

Manfaat mengkonsumsi kismis secara rutin untuk kesehatan

Manfaat mengkonsumsi kismis secara rutin untuk kesehatan,- Kismis merupakan makanan yang terbuat dari buah anggur yang dikeringkan. Seringkali kismis dipakai untuk olahan makanan atau kue.

selain mempunyai rasa yang manis dan lezat, kismis juga mempunyai manfaat yang besar untuk kesehatan. Berikut adalah manfaat mengonsumsi kismis 

Mencegah kanker
Zat antioksidan yaitu polifenol catechin yang ada di dalam kismis mampu memerangi radikal bebas yang dapat menyebabkan tumor dan kanker.

Merawat mata
Fitonutrien yang merupakan salah satu zat antioksidan di dalam kismis mampu mencegah kerusakan mata karena radikal bebas.

Menguatkan tulang
Kismis kaya akan zat besi dan kalsium. Kedua mineral ini sanggup meningkatkan kesehatan tulang Anda.

Menyehatkan gigi
Kismis mampu merawat gigi sebab mengandung asam oleanolic yang mampu melindungi gigi dari pembusukkan. Asam ini juga mampu membunuh bakteri yang menyebabkan bau mulut.

Menyembuhkan sembelit
Kismis kaya akan serat oleh sebab itu mampu menyembuhkan sembelit.

Mengobati anemia
Jika Anda menderita anemia, maka perbanyaklah mengonsumsi kismis. Sebab kismis mengandung zat besi, vitamin B kompleks, dan mineral lain yang mampu meningkatkan jumlah darah.

Selasa, 24 April 2018

Bisakah penyakit maag berujung pada kanker lambung

Bisakah penyakit maag berujung pada kanker lambung,- Maag merupakan gejala penyakit yang menyerang lambung. Maag disebabkan oleh terjadi luka atau peradangan di dalam lambung. Peradangan itu dikarenakan korosi asam lambung yang diproduksi secara berlebihan. Dalam beberapa kasus, penyakit maag yang sudah parah bisa menimbulkan kanker lambung. Bagaimana prosesnya?

Risiko meningkat jika...
Jangan merokok, minum alkohol, maupun mengonsumsi makanan yang membuat lambung tersiksa jika menderita maag parah. Segera hubungi dokter ketika merasakan perih pada lambung. Ahli medis akan memiliki cara khusus untuk mengontrol asam lambung dan mencegah kanker.

Komplikasi
Maag sebenarnya bisa disembuhkan, termasuk kanker lambung stadium awal. Namun kenapa tidak mencoba mencegah penyakit itu jika memang ada cara untuk melakukannya? Lagipula maag parah juga bisa berbahaya yang memicu pendarahan dan mengancam jiwa.

Maag dan kanker
Penyakit maag parah identik dengan bakteri bernama Helycobacter pylori. Bakteri itu menginfeksi lambung dan membuat DNA bermutasi lalu menghancurkan sel dalam lambung. Infeksi ini cukup susah disembuhkan. Jika dibiarkan, maka hal tersebut bisa memicu timbulnya kanker lambung.